Kamis, 14 Mei 2009

Dua Siswi Al Amin Lolos PMDK UPI 2009

Ketika main-main bersama om Google dua hari yang lalu saya mencoba memasukan kata Al Amin Tasikmalaya dalam kotak pencarian. Harapan saya adalah Paturay Tineung (blog alumni Al Amin Tasikmalaya) ini yang muncul di urutan tertas. Tapi ternyata hasilnya jauh sekali dari harapan. Namun, saya tidak mesti terlalu kecewa karena yang muncul paling atas adalah blog alumni Al Amin yang saya buat beberapa tahun yang lalu, yang isinya sudah saya pindahkan ke blog yang sekarang dihadapan Anda ini.

Ketika saya mengarahkan mouse terus ke paling bawah dari halaman hasil pencarian om Google itu saya menemukan PENGUMUMAN HASIL SELEKSI JALUR PMDK UPI 2009 yang dibawahnya terdapat tulisan Al Amin Tasikmalaya. Saya tertarik untuk mengkliknya. Saya dibawa ke website miliknya UPI (Universitas Pendidikan Indonesia) itu. Saya menemukan dua orang siswi Al Amin yang namanya tercatat disana. Mereka adalah Nurazizah dan Ulfah Fauziah. Keduanya menempati urutan ke-19 & 20 dan diterima di UPI jurusan/Prodi Pendidikan Bahasa Arab.

Berikut ini saya lampirkan beberapa dokumen yang (mungkin) penting demi melengkapi berita gembira ini.

awas! Gambar Keren:



silahkan! Baca Lampiran:
TAHAPAN REGISTRASI
I. Membayar biaya pendidikan sebesar yang tercantum dalam surat panggilan.
  • Pembayaran biaya pendidikan dilakukan melalui PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk terdekat dimanapun mulai tanggal 18 s.d. 29 mei 2009
  • Saat melakukan pembayaran , SEBUTKAN NAMA dan NOMOR SELEKSI saudara kepada petugas Bank BNI seperti yang tercantum dalam surat panggilan
  • Uang yang telah disetorkan TIDAK DAPAT DIAMBIL kembali dengan alas an apapun
II. Melakukan Registrasi akademik di Direktorat Akademik UPI mulai tanggal 1 s.d. 2 Juli 2009
Persyaratan untuk Registrasi akademik adalah sebagai berikut :
  1. Membawa SURAT PANGGILAN REGISTRASI asli
  2. Memperlihatkan ijazah asli dan menyerahkan SATU lembar salinannya (photocopy) yang telah DILEGALISIR oleh Kepala Sekolah
  3. Memperlihatkan Nilai Hasil Ujian Nasional Asli dan menyerahkan SATU lembar salinannya (photocopy) yang telah DILEGALISIR oleh Kepala Sekolah
  4. Menyerahkan DUA lembar foto BERWARNA ukuran 3 x 4 (di belakang setiap foto harap tuliskan NAMA)
  5. Menyerahkan BUKTI SETOR asli dari Bank BNI
  6. Mengisi dan menyerahkan pernyataan diatas materai 6.000 (format disediakan) tentang (a) BEBAS NARKOBA, dan (b) KESANGGUPAN menaati segala peraturan dan tata tertib yang ditetapkan oleh UPI PT BHMN
III. Melakukan pemotretan untuk keperluan pembuatan Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) dan ATM di Direktorat Akademik UPI (Tidak memakai kaos oblong)

KETERANGAN TAMBAHAN
  1. Registrasi Akademik tidak bisa dilakukan sebelum melaksanakan pembayaran Biaya Pendidikan
  2. Bila calon yang memperoleh panggilan ternyata TIDAK LULUS Ujian Nasional, maka panggilan ini dinyatakan BATAL
  3. Apabila calon yang dinyatakan lulus TIDAK MELAKUKAN REGISTRASI pada waktu yang telah ditetapkan, maka yang bersangkutan dianggap MENGUNDURKAN DIRI.

Semoga keduanya bisa menggunakan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya. Selaku Alumni kami mengucapkan Selamat kepada Nurazizah dan Ulfah Fauziah. Mudah-mudahan keduanya dapat menimba ilmu di UPI dengan maksimal dan diberi ilmu yang bermanfa'at dan barokah oleh Alloh SWT. Amin ya Robb... *(din/R)

Informasi Serupa



Widget by Hoctro | Jack Book

5 comments:

kangbahra mengatakan...

sok atuh sing majeng tonggentar menghadapi sadaya rintangan.....geuning rerencangan urang Oge katampi di UPI piraku urang oge uapami ngalangkah mah teu aya respon postif minimal aya usaha.....=)) =)) =)) =))

Dadan Dani Herdiana mengatakan...

Alhamdulillah... Turut berbahagia, mudah2n dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya. Salam sukses luar biasa...

cing ai mengatakan...

alhamdulillah...
semoga bisa berkarya yang lebih baik
mari bersama kita bagi bagi ladang dakwah..
demi bangsa dan agama, dalam naungan Ridho-Nya
amin...

Abdulelrohman mengatakan...

amiin ya rabb...
chayoo.. semangat..
birruh... biddaam...!!!!
ingat taushiyahnya pa haji, Al amin hanya batu loncatan, perjuangan sesungguhnya masih sangat panjang, benang merah semangat al amin harus terus disambugkan, maju terus pantang kendor... i'laan li kalimatillah al 'ulya..

Anonim mengatakan...

Al- Amin Cairo segera pulang membawa piramid cinta. met ujian semuanya. Robbuna Yusahil!

Posting Komentar

Tuliskaan komentar anda dan percantik ekspresinya dengan menambahkan smiley emoticon dengan menuliskan kode yang ada disamping gambar icon dan kode lainnya yang biasa dipakai di Yahoo!Messenger. Jangan lupa pilih profile yang sesuai dengan diri Anda!

Syukron!